Iklan Laporan Keuangan PGN Semester 2007 di Koran

Setelah direview sejak awal bulan Juli, akhirnya Laporan Akuntan Independen untuk Laporan Keuangan Konsolidasian PT PGN (Persero) Tbk Semester I Tahun 2007 ini pun keluar resmi. Dikatakan Laporan Akuntan Independen karena mereka tidak melakukan audit, tetapi hanya melakukan review atas Laporan Keuangan dan hal-hal yang terkait dengan penyajiannya. Kalo mereka melakukan audit, hasilnya adalah Laporan Auditor Independen. Emang sih, singkatannya sama-sama LAI.....
.
Sesuai aturan dari Bapepam, maka Laporan Keuangan Semester 1 Tahun 2007 yang sudah direview itu harus diumumkan ke publik paling lambat akhir bulan Agustus 2007. Maka setelah dipresentasikan kepada Komite Audit PGN, maka pada hari Kamis tanggal 30 Agustus 2007 pagi kami segera berangkat ke Hanindo sebagai biro iklan yang menangani pemasangan iklan laporan keuangan tersebut.
.
Hanido itu berkantor di bilangan Tebet. Tepatnya di Jalan Tebet Barat Dalam IIA. Pimpinannya Ibu Darni. Kalo lihat piagam-piagamnya sih sering dapat penghargaan sebagai biro iklan terbaik. Paling banyak dari harian Bisnis Indonesia.
.
Iklan Laporan Keuangn tersebut dipasang di 5 koran nasional, yaitu
- 3 koran ekonomi : Bisnis Indonesia, Investor Daily, dan harian Kontan
- 1 koran umum : Media Indonesia
- 1 koran berbahasa Inggris : The Jakarta Post
.
Oleh karena itu, dari segi bahasa dibuat 2 versi, yaitu :
- edisi Bahasa indonesia, dan
- English edition.
.
Selain itu, berdasarkan ukuran koran juga dibuat 2 setting ukuran yang berbeda, yaitu:
- ukuran broadsheet, dan
- ukuran semi-broadsheet
.
Jadi, totalnya ada 3 lembar output dari proses pemasangan iklan ini yang akan dipasang di koran-koran tersebut di atas pada esok harinya, tanggal 31 Agustus 2007. Klo lewat dari tanggal itu, akan dikenakan denda Rp 1 juta per hari. Nilai uangnya sih ga besar, tapi bisa bikin geger.
.
Karena softwarenya khusus (klo gak salah, pagemaker) maka di Hanindo, Laporan Keuangan disusun ulang tampilannya namun tetap sama angkanya. Tampilannya pun dibuat semirip mungkin dengan versi Excel dan PDF-nya.
.
Laporan Keuangn yang 'dipajang' di iklan tersebut yaitu:
- Neraca komparatif
- Laporan Laba Rugi komparatif, dan
- Laporan Perubahan Ekuitas.
.
Pengerjaan tersebut yang dimulai jam 09.30 wib yang diiringi koreksi yang berulang-ulang akhirnya selesai pada pukul 15.00 wib.
.
Besoknya, Jumat tanggal 31 Agustus 2007 iklan sudah termuat semua.
.
Sekarang tnggal nunggu kalo-kalo ada pertanyaan dari analis dan investor besar, serta tentu saja tagihan dari Hanindo. Hehehe
.
Photos Slide : Iklan Laporan Keuangan PGN Semester 2007 di Koran
.

by Sahat Parlindungan Simarmata - www.sahatsimarmata.com
.
Cetak halaman ini (Print this page) ....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Guestbook :